Laman

Minggu, 30 Desember 2012

www.citiling-travel.com adalah penipu ulung

Hati-hati jika anda mendapatkan SMS yang menawarkan tiket pesawat domestik dan internasional dengan alamat website : www.citiling-travel.com. Mereka ini adalah para penipu ulung. Tiket yang mereka jual adalah fiktif alias abal-abal. Jika anda mentransfer dana untuk membeli tiket, maka tiket tidak akan pernah anda terima dan mereka langsung menghilangkan jejak dengan mematikan nomor HP.

Kamis, 20 Desember 2012

Tips Menghindari Penipuan Tiket Pesawat

Dalam hal ini akan dikemukakan beberapa tips menghindari penipuan tiket pesawat, yakni sebagai berikut :
  1. Belilah tiket pesawat di jasa travel resmi yang sudah dikenal masyarakat dan mudah dihubungi baik via telepon maupun langsung kealamat kantor jasa travel tersebut. Jika ada masalah anda dapat dengan mudah melakukan komplain.
  2. Belilah tiket pesawat di loket resmi di bandara udara (jangan lewat calo) atau booking tiket melalui website perusahaan airlines sendiri, misalnya www.airasia.com atau www.lionair.co.id, jangan di www.asiatravel.com, www.Asia-travel.com, www.cahayatourtravel.com, www.lion-airtravel.com (keempat situs yang disebut terakhir adalah situs penipuan) dan masih banyak situs penipuan lainnya baik yang berbayar maupun gratisan seperti blogspot.com.
  3. Hindari membeli tiket pesawat lewat situs jasa travel yang tidak jelas alamat kantornya.Jikapun menampilkan alamat, cek dulu alamat tersebut apakah benar-benar ada atau fiktif.
  4. Jangan mudah percaya dengan promo tiket pesawat murah, cek dan ricek terlebih dahulu.

Cara Mengetahui Penipuan Jasa Travel

Banyak sekali modus penipuan akhir-akhir ini. Salah satunya adalah lewat jasa travel atau jual tiket pesawat domestik dan internasional. Bagaimana mengetahui bahwa jasa travel tersebut adalah penipuan? Caranya adalah sebagai berikut :
  1. Jasa Travel tersebut sering mengirimkan SMS gelap. Jasa travel yang resmi tidak pernah melakukan cara ini untuk mempromosikan jasanya. Hanya penipulah yang menggunakan cara ini.
  2. Harga yang ditawarkan jasa travel tersebut sangat murah jika dibandingkan jasa travel resmi. Jika demikian sudah jelas penipuan.
  3. Jasa travel tersebut tidak memiliki alamat kantor yang jelas dan nomor telepon tetap (bukan flexy) yang ditampilkan hanya nomor HP. Cara ini digunakan penipu untuk menghilangkan jejak, karena tidak dapat dilacak alamat kantornya.
Jika anda melihat adanya indikasi sebagaimana disebutkan di atas, maka sudah jelas jasa travel tersebut adalah penipu.

Promo Tiket Pesawat Murah Via SMS Gelap 100% Penipuan

Memang para penipu sekarang layak diacungi jempol, karena cara kerja mereka sangat rapi dan terkoodinir dan selalu menciptakan jurus tipu-tipu baru untuk menjerat para korbannya. Salah satu jurus tipu-tipu yang relatif baru adalah dengan menawarkan jual tiket pesawat domestik dan internasional dengan harga yang relatif murah (kalau mahal siapa yang mau beli). Dalam rangka memudahkan untuk menjerat korban, maka para penipu ini terlebih dahulu membuat website berbayar (gratis cenderung kurang dipercaya) dengan tampilan yang bagus dan profesional. Setelah itu para penipu ini, mulai mengirimkan SMS gelap yang berisi promo tiket pesawat domestik dan internasional dengan harga murah dan menyertakan website tipu-tipunya supaya korban lebih yakin  atau menunggu korban yang kesasar sendiri ke website tipu-tipunya. Jika korban tertarik kemudian memesan dan mentransfer dana, maka mereka dengan segera mematikan nomor HP agar sulit untuk dihubungi atau HP tetap dibiarkan berbunyi sampai korban bosan untuk menelepon. Tiket yang dibeli korban sampai lebaran monyet tidak pernah dikirimkan penipu ini (memang cuma tipu-tipu).   Oleh karena itu jika anda mendapatkan SMS gelap yang berisi promo tiket pesawat domestik dan intenasional atau anda kesasar mengunjungi situsnya maka anda wajib waspada, karena hal tersebut 100% penipuan.

Jangan Beli Tiket Pesawat Via SMS Gelap

Jika anda membutuhkan tiket pesawat untuk penerbangan domestik maupun internasional, maka disarankan untuk membeli tiket pesawat pada jasa travel resmi yang memiliki kantor atau belilah tiket pada perusahaan airline sendiri. Jangan pernah mau beli tiket pesawat yang informasinya anda dapatkan dari SMS gelap yang dikirimkan ke nomor HP anda, karena mereka sudah terbukti 100% adalah penipu. Dan jangan pula anda beli tiket pesawat dari situs-situs di internet yang tidak jelas kantornya di mana dan harga yang ditawarkan sangat murah, karena  sudah jelas situs-situs tersebut  100% adalah penipu, meskipun tampilan website atau situsnya nampak bagus dan profesional.

www.lion-airtravel.com adalah penipu ulung

Hati-hati jika anda mendapatkan SMS yang menawarkan tiket pesawat domestik dan internasional dengan alamat website : www.lion-airtravel.com. Mereka ini adalah para penipu ulung. Tiket yang mereka jual adalah fiktif alias abal-abal. Jika anda mentransfer dana untuk membeli tiket, maka tiket tidak akan pernah anda terima dan mereka langsung menghilangkan jejak dengan mematikan nomor HP.

www.cahayatourtravel.com adalah penipu ulung

Hati-hati jika anda mendapatkan SMS yang menawarkan tiket pesawat domestik dan internasional dengan alamat website : www.cahayatourtravel.com. Mereka ini adalah para penipu ulung. Tiket yang mereka jual adalah fiktif alias abal-abal. Jika anda mentransfer dana untuk membeli tiket, maka tiket tidak akan pernah anda terima dan mereka langsung menghilangkan jejak dengan mematikan nomor HP.

www.Asia-travel.com adalah penipu ulung

Hati-hati jika anda mendapatkan SMS yang menawarkan tiket pesawat domestik dan internasional dengan alamat website : www.Asia-travel.com. Mereka ini adalah para penipu ulung. Tiket yang mereka jual adalah fiktif alias abal-abal. Jika anda mentransfer dana untuk membeli tiket, maka tiket tidak akan pernah anda terima dan mereka langsung menghilangkan jejak dengan mematikan nomor HP.

www.asiatravel.com penipu ulung

Hati-hati jika anda mendapatkan SMS yang menawarkan tiket pesawat domestik dan internasional dengan alamat website : www.asiatravel.com. Mereka ini adalah para penipu ulung. Tiket yang mereka jual adalah fiktif alias abal-abal. Jika anda mentransfer dana untuk membeli tiket, maka tiket tidak akan pernah anda terima dan mereka langsung menghilangkan jejak dengan mematikan nomor HP.

SMS Penipu Dengan Kedok Jual Tiket Pesawat

Jika anda mendapatkan SMS gelap dari nomor-nomor HP yang tidak anda kenal yang menawarkan jual tiket pesawat domestik dan internasional dengan harga murah dan menyertakan alamat situsnya : www.asiatravel.com dan www.Asia-travel.com, mohon jangan ditanggapi karena mereka ini adalah penipu ulung. Jangan terkecoh dengan tampilan website atau situsnya yang nampak bagus dan profesional. Itu merupakan strategi mereka untuk membuat target/korban terkecoh, seolah-olah jasa travel tersebut memang nyata dan dapat dipercaya, padahal jasa travel tersebut fiktif dan penipu ulung. Jika anda menghubungi mereka, maka mereka akan menentukan harga tiket lebih murah dibandingkan anda membeli tiket pesawat dari jasa travel resmi atau dari perusahaan airlines sendiri, sehingga anda tertarik untuk membeli tiket pesawat pada mereka karena merasa lebih murah. Begitu anda mentransfer dana untuk pembelian tiket, maka anda akan diberikan kode booking palsu. Kode booking palsu tersebut tentunya tidak dapat ditukarkan menjadi tiket. Dengan demikian anda telah tertipu. Sudah banyak yang menjadi korban para penipu tengik keturunan setan ini. Yang kerjanya hanya menipu dan menipu.   
Kata kunci : www.asiatravel.com penipu, www.Asia-travel.com penipu, jasa travel penipu, jual tiket pesawat via sms adalah penipu.